Lipstik dengan warna hijau bisa menjadi sesuatu yang menyegarkan penampilan Anda belakangan ini. Dengan begitu banyaknya variasi warna hijau yang ada pada produk di pasaran, tentunya variasi warna tersebut bisa disesuaikan dengan karakter wanita yang berbeda-beda. Semua digunakan untuk membuat penampilan yang sesuai dengan pikiran Anda serta menjadikan hari-hari Anda lebih ‘berani’.
Berikut sedikit panduan dalam menggunakan warna variasi dari lipstik hijau dan biarkan penampilan Anda terasa menyegarkan dan membuat semua orang berpaling pada Anda.
Sweetpea And Fay
[caption id="" align="aligncenter" width="453"] photo from http://www.beautylish.com[/caption]
Sebuah warna hijau musim semi yang berkilauan dalam tabung. Lipstik cair ini memiliki warna mengkilap dan sedikit kabur. Jangan terkejut dengan desain tabung lipstik, namun gunakan lip brush jika Anda menginginkan hasil terbaik. Formula di dalamnya tebal, lembut dan melembabkan dengan aroma ringan wangi vanili yang dibungkus menjadi satu dalam lipstik hijau ini. Warna hijau ceria yang sempurna untukk Anda gunakan di hari-hari sibuk Anda.
Ofra (Lime Green)
[caption id="" align="aligncenter" width="451"] photo from http://www.beautylish.com[/caption]
Meskipun warna tebal hijau tersebut terlihat sedikit dalam tabung lipstik, namun jangan terkecoh, warna yang akan tampak di bibir akan terlihat lembut dan tidak tebal. Nyaman dan melembabkan, formula akan terasa sangat bagus pada bibir, tapi warna hijau halus tidak terasa luar biasa dalam keadaan terbaik ketika pemakaian. Aroma lipstik terasa seperti keju yang tajam dan rasanya seperti harum dari sebuah ruangan dokter yang sudah di sterilisasi. Namun, jika lipstik hijau ada dalam daftar belanja Anda, produk ini akan sangat baik jika menjadi pilihan dalam daftar paling atas belanja kecantikan Anda.
Atomic Cosmetic
[caption id="" align="aligncenter" width="451"] photo from http://www.beautylish.com[/caption]
Warna yang dalam, gelap dengan hijau zamrudnya. Warna yang terinsiprasi dari sebuah mobil ini bercampur dengan krim peluncur lipstik yang tidak akan mengurangi kekayaan dari warna itu sendiri. Tidak berbau dan terasa hambar ketika menyentuh bibir, produk alami dari lipstik hijau ini dibuat dalam jumlah sedikit oleh pemilik perusahaannya sendiri. Menyamarkan warna aslinya dalam sebuah tabung yang berwarna pink yang cantik, lipstik yang tahan lama ini akan terasa baik pada bibir dan formula buatan tangan tanpa-racun, akan menjadi sesuatu yang baru untuk penampilan Anda tentunya.
Sumber : Beautylish
Tidak ada komentar:
Posting Komentar