Rabu, 07 Desember 2011

Cara Mencuci Rambut Yang Benar

[caption id="attachment_1199" align="aligncenter" width="219" caption="washing hair / photo from http://4beautycare.com"]washing hair / photo from http://4beautycare.com[/caption]

Bagi setiap orang, keramas merupakan hal yang sangat mudah, tinggal membasahi menggunakan shampo, voila! Rambut menjadi bersih dan harum. Namun, sebenarnya ada yang tidak kita sadari bahwa satu produk belum tentu cocok untuk semua orang, sehingga terkadang orang salah memilih produk apa yang sebenarnya cocok dengan jenis rambut mereka. Selain itu, mungkin kita juga tidak tahu cara mencuci rambut dengan benar. Dilansir  Lifemojo, ini dia beberapa Tips-nya..

Tips Cara Menggunakan Shampoo Dengan Benar

  • Sebaiknya sebelum berkeramas, Anda menyisir rambut terdahulu untuk membuang kotoran dan sel-sel kulit mati dari rambut Anda. Ini merupakan langkah peting sebelum menerapkan shampoo.

  • Pastikan ketika Anda membasahi rambut, rata dari bagian rambut paling atas hingga ujung rambut.Lalu ambil sejumlah shampoo kemudian basahi dengan air.

  • Gunakan ujung jari Anda untuk melakukan pijatan lembut pada akar rambut dengan gerakan melingkar.

  • Jika Anda menggunakan shampoo anti ketombe, oleskan   pada kulit kepala lalu pijat dan biarkan selama beberapa menit.

  • Pijat hingga membentuk lapisan padat dan kemudian bawa busa ke sebagian rambut di lapisan paling atas. Kemudian bilas dengan air.


Beberapa Larangan

  • Jangan gundukan rambut di kepala Anda karena akan membuatnya kusut

  • Jangan terapkan shampo langsung pada rambut. Sebaliknya, basahkan dulu shampoo dengan air sambil menggosoknya di tangan kemudian terapkan.

  • Jika busa belum terbentuk cukup jangan menambahkan shampoo, sebaiknya tambahkan air untuk membasahi rambut hingga cukup berbusa.

  • Cucilah rambut dengan air hangat bukan air dingin, karena shampoo bekerja baik dengan air hangat.


Mencuci rambut setiap hari bisa menguras minyak alami yang terdapat di rambut sehingga menjadikannya kering. Oleh karena itu, sebaiknya mencuci rambut 2-3 hari sekali. Namun, jika Anda memiliki rambut yang berminyak, maka Anda mungkin ingin untuk keramas rambut Anda setiap hari. Mencuci rambut dengan cara yang benar bisa membuat rambut Anda tampak lebih sehat dan berkilau.

Sumber : Lifemojo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar