Jumat, 16 November 2012

Terlalu Banyak Konsumsi Junk Food, Rentan Bikin Depresi

[caption id="attachment_3316" align="aligncenter" width="224" caption="fast food / photo from http://en.wikipedia.org"]fast food / photo from http://en.wikipedia.org[/caption]

Junk Food memang banyak yang menyukainya, bukan karena gampang dipesan namu rasanya pun terkadang memnuat ketagihan. Tapi, hati-hati loh¸ jika Anda sangat tergila-gila akan Junk Food, karena  menurut sebuah penelitian, selain buruk bagi ukuran pinggang Anda, makanan cepat saji juga bisa berakibat buruk bagi kesehatan mental Anda.

Makan Junk Food seperti halnya, hamburger, hotdog dan pizza bisa mempertinggi kesempatan Anda untuk mengembangkan depresi.

Hasil penelitian didapat dari sebuah penelitian yang dilakukan oleh ilmuwan Spanyol, yang mengungkapkan bahwa mereka yang bersenang-senang dengan memakan makanan cepat saji, adalah 51 persen lebih mungkin mengembangkan depresi, dibandingkan dengan mereka yang makan sedikit atau tidak. Penelitian ini dilakukan oleh University Las Palmas De Gran Canaria dan University of Granada, Spanyol.

“Semakin banyak makanan cepat saji yang Anda konsumsi, semakin besar resiko depresi yang didapat, “ ujar Almudena Sanchez-Villegas, yang memimpin studi yang kemudian dipublikasika dalam Journal Public Health Nutririon.

Selain masalah kesehatan, mereka yang makan makanan cepat saji lebih mungkin untuk menyendiri dan kurang beraktifitas.

Sampel yang dibawah projek SUN ( University of Navara Diet and Lifestyle Tracking Program), yang terdiri dari 8.964 peserta, yang tidak pernah terdiagnosis dengan depresi atau mengambil obat anti-depresi. Mereka dinilai untuk rata-ra enam bulan dan 493 didiagnosis dengan depresi atau mulai mengambil obat anti-depresan.

Sumber : Daily Mail

Tidak ada komentar:

Posting Komentar