Selasa, 11 Desember 2012

5 Buah Pilihan untuk Kecantikan


[caption id="attachment_4751" align="aligncenter" width="300"]Mix Fruit. Image From lovelylifeofleah.com. Mix Fruit. Image From lovelylifeofleah.com.[/caption]

Anda suka makan buah? Selamat, berarti Anda turut aktif untuk menjaga kesehatan tubuh dan juga kecantikan Anda. Tak diragukan lagi bahwa buah memiliki segudang manfaat yang diperlukan oleh tubuh. Khusus untuk merawat kecantikan, buah-buah apa saja yang wajib untuk Anda konsumsi jika menemukannya?


1.       Apel


Apel adalah conditioner dan toner terhebat untuk kulit Anda. Tambahkan sari apel ke dalam bak mandi Anda untuk membersihkan dan melembutkan kulit. Sari apel di sini juga dapat dimanfaatkan sebagai pelega pernafasan.  Tak hanya itu, sari apel juga dapat digunakan untuk mencegah ketombe menghampiri rambut Anda. Gunakanlah sari apel setelah membilas rambut selepas keramas. Bagaimana untuk kecantikan wajah? Apel dapat digunakan sebagai masker yang bermanfaat untuk menghilangkan jerawat lho!


ditemukan di dapur para ibu untuk digunakan sebagai bumbu yang melezatkan berbagai makanan. Ternyata, lemon juga bermanfaat untuk menjaga kecantikan. Gunakan lemon untuk membersihkan serta menyegarkan kulit dan rambut.  Manfaatkan juga potongan lemon untuk melembutkan kulit yang kasar, misalnya pada siku dan tumit. Potongan-potongan lemon cukup ampuh untuk digunakan sebagai deodoran. Campuran perasan air lemon pada air yang Anda gunakan untuk mandi akan membuat Anda merasa segar sepanjang hari. Untuk pemeliharaan rambut? Campurkan sari lemon ke dalam cleanser atau shampo favorit Anda untuk menyegarkan dan membuat rambut Anda mengkilap dan mencegah datangnya ketombe. Lemon juga terkenal dengan kemampuannya menghilangkan jerawat serta noda-noda hitam pada wajah.


3.       Pisang


Pisang mengandung protein dan lemak nabati yang cocok untuk perawatan semua jenis kulit. Gunakan pisang yang telah ditumbuk sebagai masker dan biarkan selama 20 menit, lalu bilas menggunakan air hangat setelahnya. Pisang tumbuk yang dicampur dengan satu sendok teh madu juga dapat berfungsi sebagai conditioner rambut yang akan membuat rambut Anda tampak sempurna setiap hari.


4.       Pepaya


Pepaya kaya akan enzim papain dan vitamin A, merupakan nutrisi terbaik yang diperlukan oleh kulit Anda. Untuk memperoleh kulit yang segar dan bercahaya, gunakan pepaya tumbuk yang dicampur dengan cairan lidah buaya sebagai lulur setiap bulan. Biarkan di tubuh tidak lebih dari lima menit dan segera bilas. Penggunaan lulur ini untuk pertama kali kadang-kadang membuat iritasi bagi kulit yang sensitif.


5.       Nenas


Sebagaimana pepaya, nenas juga merupakan nutrisi yang sangat baik bagi kulit. Nenas dapat membersihkan dan meremajakan kulit yang kusam dan kering. Gunakan potongan-potongan nenas pada kulit yang kasar seperti pada lutut, siku, dan tumit.


Jadi, kenapa tidak mulai memanfaatkan buah-buahan di atas untuk menjaga kecantikan Anda




Sumber: ezinearticles.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar